Friday 31 July 2015

Tips Memodifikasi Sepeda Motor Yang Baik


Buat para anak muda yang hobi modifikasi motor dan sering ikut acara kontes modifikasi motor ataupun yang sekedar hobi agar motor kalian terlihat menarik (di depan cewek).. hehehehe.. 
Disini gw mencoba sedikit memberikan Tips kepada kalian semua bagaimana cara memodifikasi motor agar terlihat menarik dan juga bisa dipakai ngeceng  atau harian serta kalian juga tidak akan cepat bosan melihatnya.

  1. Utamakan kenyamanan, Kenyamanan disini maksudnya adalah pada saat sebelum anda melakukan modifikasi sepeda motor pikirkan dulu bagaimana dampak dari hasil setelah anda melakukan modifikasi tersebut. contohnya adalah ketika anda melakukan modifikasi pada ban motor, seperti mengganti ban ukuran standar dengan ukuran kecil otomatis pada saat pemakaian akan berbeda tingkat kenyamanannya.                                                                 Apabila anda memakai ban ukuran standar pada saat masuk lobang akan terasa biasa saja karena tingkat elastisitasnya lebih baik sedangkan pada ban berukuran kecil apabila masuk ke dalam lobang akan terjadi goncangan pada motor, bisa saja mengakibatkan kerusakan pada ring dan jari-jari motor. dampak yang lebih bahayanya lagi adalah terjadi kebocoran ban.
  2. Sesuaikan dengan jati diri dan Hobi lainnya, Modifikasi motor sama halnya dengan menyalurkan kreatifitas dan perasaan yang ada di dalam hati kita. jadi bisa dikatakan saat memodifikasi motor sama dengan ajang curcol (Curhat colongan) kata anak-anak zaman sekarang. so.. apapun yang ada dalam fikiran kalian tuangkanlah langsung pada motor kalian. disini bisa saya contohkan seperti kalian mempunyai hobi lain misalnya yaitu sepakbola, jadi saya sarankan agar kalian membuat modifikasi bertema sepakbola. misalnya saja pemberian cat bertema sepak bola atau dengan memasang aksesoris sepak bola.
  3. Melakukan perawatan, Setelah selesai memodifikasi modifikasi sepeda motor seperti yang di inginkan jangan anda berpuas diri dahulu karena setelah itu anda wajib melakukan perawatannya. melakukan modifikasi adalah hal yang gampang, merawatnya ini yang susah broww .. jadi agar motor kalian terus terlihat keren kalian harus rutin melakukan perawatan. perawatan yang dimaksud disini meliputi : 
1)      Selalu Menjaga kebersihan sepeda motor.
setelah melakukan modifikasi kalian harus rajin mencuci motor tujuanya tidak lain adalah agar cat pada motor tidak cepat pudar dan juga bagian bagian penting seperti knalpot ,velg serta bagian luar mesin tidak cepat menjadi keropos akibat kara yang di timbulkan dari debu atau air hujan .
2)      Menggunakan atau Cara berkendara yang baik.
Ini brow yang tak kalah pentingnya menggunakan motor juga harus bijak, sebelum menghidupkan mesin di pagi hari sebaiknya kalian menggunakan kick starter. Selanjutnya yaitu pada saat menjalankan motor gunakanlah perseneling dari yang terendah dahulu. Setelah kekuatan motor seimbang baru dilanjutkan dengan operan gigi 2,3,4 dan seterusnya.
3)      Mengganti dan Merawat Komponen (sparepart motor).
dan ini lah hal yang paling penting bagi kalian pecinta motor modifikasi Jika Kalian ingin motor yang kalian miliki selalu awet dan sehat serta selalu keren saat kalian Ngeceng kalian harus rutin mengganti dan merawat komponen sparepart motor kalian. Jangan sampai saat kalian di jalan motor kalian rusak dan ngadak, itu kan bias bikin malu apalagi yang dibonceng cwek kalian…hahahaha

Demikianlah tips dari saya tentang memodifikasi sepeda motor yang baik, semoga bemamfaat..
Dan jangan lupa selalu kunjungi blog saya yaaa…
hahahahaha……….

Thursday 30 July 2015

Wednesday 29 July 2015

Tips Menghemat Daya Baterai Smartphone


HP atau handphone khususnya smartphone yang ada dipasaran saat ini sebagian besar sudah disertai dengan kapasitas baterai yang besar, akan tetapi rasanya masih saja banyak yang merasa belum puas dengan smartphonenya, resiko baterai habis saat berada di perjalanan pun masih tetap terbuka. Pastinya kehabisan baterai itu sesuatu yang tidak nyaman, apalagi terjadinya di momen-monen penting, seperti di tengah jalan. Namun sebenarnya ada cara yang bisa dimaksimalkan pada smartphone agar baterai lebih hemat.
Sebelum masuk ke tips cara menghemat baterai smartphone yang patut kita lihat itu apa saja sih yang cenderung membuat baterai pada smartphone anda cepat habis. Salah satu contoh paling baik penghabisan baterai smartphone anda adalah ketika aplikasi ponsel selalu tersambung dengan jaringan internet untuk sekedar mengupdate atau menerima notifikasi ketika anda menggunakannya. Tentunya dampak dari selalu terkoneksinya aplikasi tersebut menjadikan baterai ponsel cepat habis meskipun kita jarang dalam memakainya.
Berikut ini adalah beberapa cara yang cukup mudah dilakukan agar Anda bisa menghemat daya baterai yang saya rangkum dari berbagai sumber.
  1. Mengatur tingkat kecerahan layar                                                                                                                                 Fasilitas layar pada smartphone mempengaruhi efektifitas dalam penggunaan baterai. Layar dengan tingkat kecerahan tinggi memiliki andil yang besar dalam penggunaan daya karena menghasilkan layar yang sangat terang. Untuk itu ketika anda membutuhkan baterai dengan daya tahan yang lama anda dapat mengubah tingkat kecerahan layar menjadi tidak terlalu terang. Sedangkan untuk menambah waktu stand by smartphone layar dirubah menjadi redup saja yang kebutuhan dayanya tidak besar. baterai smartphone dengan mengatur tingkat kecerahan layar ini adalah hal yang harus diperhatikan jika anda memang menginginkan gadget anda awet.
  2. Menutup aplikasi yang tidak terpakai                                                                                                             Membuka banyak aplikasi secara bersamaan adalah salah satu penyebab utama baterai cepat habis, oleh sebab itu, tutuplah semua aplikasi yang sudah tidak dipakai atau sudah tidak diperlukan lagi.
  3. Matikan GPS                                                                                                                                                                    Fasilitas GPS ini sangat membantu dalam perjalanan karena bisa membantu Anda mengetahui lokasi dan bisa menunjukan navigasi arah pada saat anda berada diperjalanan yang jauh. GPS memang berguna namun fitur ini menguras sumber daya baterai sangat banyak. Jadi sebisa mungkin kurangi penggunaan GPS, khususnya pada saat tidak dibutuhkan, misal pada saat Anda berada di tol yang sangat panjang, Anda bisa mematikan fitur ini sementara, atau pada saat menyeberang dengan kapal laut ataupun pesawat.
  4. WIFI Priority                                                                                                                                                                       Cara menghemat baterai smartphone yang harus anda perhatikan adalah masalah koneksi! Tidak stabilnya pancaran sinyal data 3G dari smartphone akan menjadikan smartphone kita harus terus mencari pancaran sinyal yang terbaik dimana pun anda mengaktifkannya. Oleh karena itu untuk menghemat penggunaaan baterai sebaiknya ketika sedang berada pada lokasi HotSpot disarankan untuk mematikan akses seluler terlebih dahulu dengan menyambungkan smartphone dengan jaringan Wi-Fi yang tersedia. Sekarang ini tempat-tempat yang menyediakan akses Wi-FI menjamur mulai dari rumah, kantor, kampus, ataupun pusat perbelanjaan maka segera alihkan koneksi menuju jaringan Wi-Fi yang dimana memiliki kecepatan yang lebih tinggi dan stabil sehingga smartphone hanya akan menghabiskan waktu yang lebih singkat untuk load ketika anda sedang browsing atau menggunakan aplikasi-aplikasi yang selalu terkoneksi dengan internet. Sehingga cara menghemat baterai smartphone dengan merubah koneksi ini sangat patutlah untuk dipraktekkan.
  5. Kurangi "streaming"                                                                                                                                                                  Ingin mendengarkan musik atau menonton video? Jika ya, sebaiknya simpan kedua jenis data tersebut di media penyimpanan yang ada. Kurangi kegiatan streaming apabila tidak ingin baterai habis dengan cepat. Menonton video atau mendengarkan musik via YouTube memang menyenangkan, tetapi kegiatan ini akan "memaksa" sistem ponsel terus bekerja dan akhirnya membuat baterai cepat habis.  
Demikianlah sedikit Tips menghemat Daya Baterai Smartphone dari saya, semoga bermamfaat...!!!

Thursday 23 July 2015

contoh pertanyaan interview kerja dan cara menjawabnya

Pada zaman globalisasi ini banyak sekali tantangan yang harus kita hadapi, apakah itu dari segi ekonomi, sosial dan budaya.namun pada kali ini saya akan membahas khususnya tantangan dari segi ekonomi saja.
tantangan dari segi ekonomi dapat kita khususkan kembali kepada aspek keuangan. bagaimana kita bisa mendapatkan uang ?? jawabannya adalah bekerja. disini saya akan memberi sedikit tips tentang cara menjawab tes interview saat melamar pekerjaan.
berikut ini Bagus untuk panduan Tips Cara sukses menghadapinya. dan memberikan gambaran yang akan dihadapi saat wawancara kerja.
Job interview atau wawancara pekerjaan merupakan hal paling kritikal untuk mendapatkan pekerjaan yang kita inginkan. Karena itu, tentu kita tahu bahwa kita harus mempersiapkan diri kita seprima mungkin, baik fisik dan mental.kali ini kami akan memberi Anda tips untuk menghadapi  pertanyaan yang paling umum dan tersulit dalam sebuah wawancara pekerjaan.


1. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Beritahukan kami tentang diri Anda?
Biasanya ini merupakan pertanyaan pembuka wawancara kerja, karena itu jangan menghabiskan terlalu banyak waktu untuk menjawabnya. tips cara menjawab: Berikan jawaban yang menjawab empat subjek: tahun-tahun terakhir, pendidikan, sejarah kerja, dan pengalaman karir terakhir.

2. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) -Apa yang Anda ketahui tentang kami?
Ketika pertanyaan ini dikeluarkan saat wawancara kerja, anda diharapkan mampu mendiskusikan produk atau pelayanan, pendapatan, reputasi, pandangan masyarakat, target, permasalahan, gaya managemen, orang-orang di dalamnya, sejarah, dan filosofi perusahaan. tips cara menjawab: Berikan jawaban yang memberitahu pewawancara bahwa Anda meluangkan waktu mencari tahu tentang perusahaan tersebut, namun jangan beraksi seperti Anda tahu segalanya tentang perusahaan tersebut, tunjukan keinginan mempelajari lebih banyak tentang perusahaan tersebut, dan jangan memberikan jawaban negatif seperti “Saya tahu perusahaan anda mengalami problema-problema, itu alasan saya disini”. Tekankan keunggulan perusahaan dan minat Anda terhadap hal tersebut.
.
3. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apa yang dapat Anda berikan pada kami (yang orang lain tidak bisa beri)?
Sebutkan prestasi-prestasi dan jenjang karir yang Anda telah capai. tips cara menjawab: Sebutkan kemampuan dan hal-hal yang menarik perhatian Anda, gabungkan dengan sejarah Anda mencapai hal-hal itu. Sebutkan kemampuan Anda dalam menentukan prioritas, mengidentifikasi masalah, dsb
.
4. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apa yang paling menarik menurut Anda dari pekerjaan ini? Dan apa yang paling tidak menarik?
tips cara menjawab: Sebutkan tiga sampai empat faktor menarik dari pekerjaan yang anda hendak ambil dan satu hal kecil sebagai faktor yang kurang menarik pada saat wawancara kerja.
.
5. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Mengapa kami harus merekrut Anda?
Pertanyaan ini sama seperti pertanyaan wawancara nomor empat, sebutkan saja kemampuan-kemampuan Anda yang mampu mendukung perusahaan tersebut.
.
6. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apa kelemahan anda? Jangan pernah menjawab kalau anda orang malas atau susah bangun pagi. tips cara menjawab: Jawab dengan diplomatis, seperti “Saya kurang percaya diri jika berbicara di hadapan orang banyak, tapi saat ini saya dalam proses mengatasinya karena ini sangat berkaitan dengan karir saya ke depan dan saya yakin bisa mengatasi hal ini”, atau “Kelemahan saya kurang bisa bekerja sendiri, jadi harus membangun teamwork yang solid”. Intinya setelah mengatakan kelemahan anda, sertakan usaha yang telah anda lakukan untuk mengatasi kelemahan anda tersebut.
.
7. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apakah anda bersedia kerja lembur kapan saja bila diperlukan? Jawaban untuk ini ada di anda. Jawablah dengan jujur dan berikan alasan yang tepat.
.
8. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Pengalaman apa yang anda miliki dalam bidang ini? Jawab se-spesifik mungkin mengenai keahlian anda di bidang yang anda lamar. Jika tidak memiliki pengalaman yang khusus setidaknya berikan jawaban yang mendekati keahlian yang dimaksud.
.
9. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apakah anda bisa bekerja dalam satu tim? Selalu jawab “Iya” dan sebutkan pengalaman yang pernah anda lakukan saat bekerja sama dengan banyak orang.
.
10. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apa yang Anda cari di dalam sebuah pekerjaan?
Berikan jawaban yang berkisar pada oportunitas di dalam organisasi. tips cara menjawab: Beritahukan pewawancara kalau Anda ingin memberikan kontribusi dan dikenali. Hindari jawaban yang mempersoalkan kestabilan keuangan pribadi.
.
11. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Menurut Anda, apa definisi dari posisi yang Anda inginkan?
Berikan jawaban yang singkat dan berkisar tentang tugas dan kewajiban. Pastikan Anda mengerti posisi tersebut sebelum Anda hendak menjawab.
.
12. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Berapa lama waktu yang Anda butuhkan untuk memberikan kontribusi berarti bagi kami?
Beri jawaban yang realistik. tips cara menjawab: Beritahukan saat wawancara kerja bahwa walaupun Anda akan berusaha mengatasi segala harapan dan tantangan dari hari pertama, Anda membutuhkan sekitar enam bulan untuk benar-benar mengerti organisasi perusahaan dan kebutuhannya.
.
13. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Jika anda diterima kerja, berapa lama anda ingin bergabung di perusahaan ini? Jawaban jangan terlalu spesifik. Anda bisa menjawab seperti ini ” Saya ingin selamanya bisa bekerja di sini dengan catatan perusahaan puas dengan hasil kerja saya”.
.
14. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Dari resume Anda, kami rasa Anda terlalu berpengalaman untuk posisi ini. Bagaimana pendapat Anda?
Ini pertanyaan jebakan. Anda diharapkan untuk tetap rendah hati namun percaya diri dengan kemampuan Anda. tips Cara terbaik menanganinya adalah menjawab bahwa Anda butuh mengenal perusahaan lebih jauh sebelum dapat dengan efisien bekerja di tingkat yang lebih tinggi.
.
15. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Kenapa Anda meninggalkan pekerjaan Anda yang sebelumnya?
Anda sebaiknya menjawab pertanyaan ini dengan jujur namun singkat dan jelas termasuk jika hal tersebut karena Anda dipecat. Namun yang perlu diperhatikan, Anda sebaiknya jangan menyebutkan konflik pribadi. Perlu Anda perhitungkan bahwa pewawancara mungkin akan bertanya banyak soal masalah ini, jangan sampai Anda terbawa emosi.
.
16. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Pada pekerjaan Anda sebelumnya, apa yang berkenan dengan Anda? Dan apa yang tidak berkenan?
Berhati-hatilah dalam menjawab pertanyaan ini dan kemukakan hal-hal positif. Deskripsikan lebih banyak hal yang Anda sukai daripada yang Anda tidak sukai. Jangan menyebutkan masalah pribadi. Jika Anda membuat pekerjaan sebelumnya terkesan buruk, pewawancara akan bertanya-tanya mengapa Anda berada disana. Hal ini jelas mengurangi profesionalisme Anda.

17. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Mengapa Anda tidak mendapatkan pekerjaan yang lebih baik di usia Anda?
Lagi-lagi ini bisa menjadi pertanyaan jebakan. tips cara menjawab: Beritahukan pewawancara bahwa inilah alasan Anda mencari lowongan pekerjaan di perusahaan tersebut. Jangan bersikap defensif.
.
18. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Berapa gaji yang anda harapkan? Pertanyaan mudah yang sangat sulit menjawabnya karena sangat sensitif. Jadi jangan dijawab. tips cara menjawab: Katakan sambil tersenyum “Pertanyaan yang cukup sulit, namun maaf bisakah Bapak/Ibu menjelaskan kisaran gaji untuk posisi ini?” Biasanya pihak perusahaan akan memberikan rentang gaji yang anda tanyakan. Jika tidak, anda bisa bertanya balik mengenai detail pekerjaan yang akan anda jalani serta tanggung jawabnya, baru kemudian bisa memperkirakan gaji yang anda harapkan plus mempertimbangkan tunjangan-tunjangan lain. Itu pun masih kisaran saja, jadi anda sebelumnya harus tahu kisaran gaji untuk posisi seperti anda.
.
19. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apa target jangka panjang Anda?
Untuk menjawab pertanyaan ini, Anda lagi-lagi diharuskan meneliti perusahaan tersebut dan mengetahui rencana dan/atau target mereka lalu memberikan jawaban yang singkron dengan milik perusahaan.
.
20. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apa Target Jangka Pendek Anda?
ini kurang lebih mirip dengan pertanyaan wawancara kerja sebelumnya, hanya saja meminta anda untuk membedakan dengan target jangka panjang

21. Contoh Jawaban Pertanyaan Tes WAWANCARA KERJA (Job Interview) – Apakah anda ada pertanyaan untuk saya? Selalu siapkan pertanyaan anda. Ini menunjukkan antusias anda bergabung di perusahaan. Contoh pertanyaan seperti deskripsi pekerjaan yang akan anda jalani atau proyek seperti apa yang saat ini dikerjakan perusahaan.
.
demikian beberapa CONTOH PERTANYAAN dan Jawaban WAWANCARA KERJA (Job Interview), untuk tips cara sukses menghadapinya
semoga bermanfaat dan semoga anda diterima kerja...